Pages

Tuesday, April 19, 2016

Kue jahe Manusia Enak dan Renyah

Kandungan jahe sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh, mengandung senyawa Phenol yang terbukti memiliki efek anti radang dan diketahui ampuh mengusir penyakit sendi juga ketegangan yang dialami otot. Selain itu rimpang jahe juga mengandung zingilberene dan shogol yang akan berfungsi sebagai anti-oksidan dan juga efektif melawan penyakit kanker ataupun jantung.

Untuk yang tidak biasa mengkonsumsi secara langsung, bagaimana bila dibuat kue yang mempunyai manfaat yang tidak jauh berbeda dengan jahenya langsung. Tidak ada salahnya bila disajikan di Hari Raya Lebaran yang sebentar lagi tiba. Cara membuat Kue jahe akan dipaparkan seperti dibawah ini.

Resep Cara Membuat Kue jahe 
Kue jaheBahan :
  • 250 Gram Mentega
  • 180 Gram Tepung Terigu Protein Sedang (Tepung Segitiga)
  • 20 Gram Susu Bubuk
  • 30 Gram Tepung Maizena
  • 2 Butir Telur
  • 20 Gram Gula halus
  • 200 Gram Gula Merah (dicacah halus)
  • 1 Sdm Jahe Bubuk
  • 1 Sdm Kayu Manis
  • 3 Sdm Air dari jahe yang diparut
  • 1 Sdm Tepung Beras
  • 1/4 Sdt Soda Kue
  • 2 Butir kuning telur (oles) 
Cara Pembuatan Kue Jahe :
  1. Memixer mentega, gula merah dan gula halus hingga merata dan halus
  2. Memasukkan jahe bubuk dan kayu manis, mixer hingga merata
  3. Memasukkan air dari jahe, mixer hingga merata
  4. Memasukkan telur satu per satu dan mixer hingga merata
  5. Memasukkan tepung terigu, susu bubuk, tepung maizena, tepung beras dan soda kue yang telah diayak ke dalam adonan, aduk hingga adonan bisa dibentuk
  6. Membentuk sesuai keinginan, kemudian diberi oles kuning telur. Oven dengan suhu 150 derajat celcius hingga matang.