Pages

Saturday, February 14, 2015

Bubur Mutiara Jahe

RESEP BUBUR MUTIARA JAH ENAK
hmmm. musim penghujan datang lagi pasti nya pengen yang anget-anget
yuk kita bikin bubur.dengan bahan sagu sebagai mutiara nya dan jahe
buat penghangat tubuh di jamin anget...di dapurmamahnanda bagi- bagi
resep nya loh. jangan sampe kelewat bahan dan cara buatnya.

Bahan - Bahan:
  • - 200 Gram sagu mutiara
  • - 100 Gram gula pasir
  • - 1 Lembar daun pandan, di potong dua
  • - 1 Liter air putih
  • - 2 Centi meter jahe, lalu memarkan
Bahan Santan:
  • - 200 Mili Liter santan kental
  • - 1/2 Sendok teh garam
  • - 1 Lembar daun pandan, di potong dua
Cara pembuatan:
1. Panas kan air bersama daun pandan dan jahe yang sudah di memarkan.

2. Masukan biji mutiara, masak dengan api sedang hingga biji mutiara bening. jika masih ada titik putih tambahkan air panas rebus kembali hingga bening dan kental

3. Masukkan gula pasir, masak hingga gula larut dan bubur kental

4. Angkat dan sajikan selagi hangat

Selamat mencoba.