Pages

Monday, March 14, 2016

Kue poffertjes-Dapur mamahnanda

Fhoto Kue poffertjesResep Kue poffertjes
Bahan-bahan :
  • 150 Gram terigu protein sedang/all purpose
  • 100 Gram terigu ptotein tinggi
  • 1 Sendok teh ragi instant
  • 50 Gram gula pasir
  • 3 Kuning telur, kocok lepas
  • 375 Mili liter susu cair tawar, suhu ruang
  • 1/2 Sendok teh vanilla
  • 1/4 Sendok teh garam
  • 1/2 Sendok teh baking powder (peres)
  • 50 Gram butter/margarin, lelehkan
  • Secukupnya Keju cheddar potong dadu, untuk filling
Bahan Topping :
  • SecukupnyaButter/margarin, lelehkan untuk olesan Gula halus/gula donat untuk taburan 
Cara Pembuatan Kue poffertjes :
  1. Ayak terigu, tambahkan ragi instant dan gula tepung. Aduk rata.
  2. Campur kuning telur dan susu cair, aduk rata. Tuang sedikit demi sedikit ke campuran terigu sambil diaduk rata menggunakan whisk sampai halus dan licin. Diamkan 20-30 menit.
  3. Masukkan vanilla, garam, baking powder dan butter/margarin leleh. Aduk rata.
  4. Panaskan cetakan poffertjes. Tuang adonan ke dalam cetakan ke setengah jumlah lubang yang ada, biarkan matang. Isi kembali lubang cetakan yang masih kosong, biarkan sebentar hingga berkulit, masukkan keju cheddar, saat setengah matang tumpuk di atasnya dengan kue yang sudah matang tadi. Bolak balik dengan menggunakan tusuk gigi/tusuk sate hingga bulat dan matang.
  5. Angkat, oles dengan butter/margarin leleh. Lakukan hingga adonan habis. Sajikan dengan taburan gula halus/gula donat.