Nasi Liwet Tuna adalah kombinasi nasi liwet dengan tuna. Sangat cocok buat bunda yang ingin memasak beda dari biasanya atau mau menghidangkan masakan buat teman dan keluarga dengan menu nasi liwet yang berbeda. Makanan ini sangat maknyus. Silahkan bunda praktekan ya biar keluarga bahagia. J
RESEP NASI LIWET TUNA
Bahan-bahan:
·
1,5 gelas Beras
·
1 kaleng kecil tuna dalam air
·
4 siung bawang putih
·
5 siung bawang merah
·
2 lembar daun salam
·
1 lembar daun jeruk
·
1 batang serai ukuran besar (di geprek)
·
2 cm lengkuas (digeprek)
·
Segenggam daun kemangi (selera)
·
4 buah cabai merah (selera)
·
1 sendok teh garam
·
1 sendok teh gula
·
1/2 sendok teh kaldu jamur (totole)
·
secukupnya Air
·
Minyak untuk menumis bumbu
1. Cuci beras dan seluruh bumbu masak.
Haluskan bawang putih dan bawang merah
2. Panaskan minyak, masukkan bumbu
halus, juga daun salam, serai, daun jeruk dan lengkuas. Setelah harum, angkat
dan tiriskan.
3. Masukkan beras dan air (sebatas satu
ruas jari) ke dalam rice cooker. Dan masukkan tuna, dan bumbu tumis. Tambahkan
garam, gula dan kaldu jamur juga cabai. Aduk agar campuran bumbu rata. Lalu
masak.
4. Masukkan daun kemangi setelah nasi
matang supaya tidak terlalu layu.
RESEP FAVORITE: